Peringati HUT RI Ke-78, Dirut RP Ayunda Cong Wahyu Gelar JJS Berhadiah Motor

Pamekasan – Direktur Utama (Dirut) CV Ayunda Permata Sejahtera turut memeriahkan Dirgahayu Kemerdekaan RI ke-78 dengan berbagai kegiatan, Minggu (27/8/2023).

Kegiatan yang digelar di Gudang II PR Ayunda yakni Jalan Jalan Santai (JJS) dan lomba balap karung, lempar tepung, bola liar, dan linting rokok tercepat. Kegiatan itu diikuti oleh seluruh karyawan PR Ayunda.

Adapun hadiah utama yang disiapkan CV Ayunda untuk para peserta JJS berupa sepeda motor matic, kulkas jumbo, 10 buah televisi, dan sepuluh kipas angin duduk, serta ratusan door prize lainnya.

Dirut CV Ayunda Cong Wahyu mengatakan bahwa berbagai kegiatan itu dalam rangka memotivasi para pekerja dan karyawan untuk mengenalkan sejarah perjuangan para pahlawan terdahulu.

Tak hanya itu, Cong Wahyu juga mengajak seluruh karyawannya untuk selalu mengingat hari kemerdekaan, serta makna dan arti daripada perjuangan.

“Spesial untuk memotivasi para pekerja agar mereka semua punya rasa patriolisme kepada NKRI yang kita cintai ini,” kata Dirut CV Ayunda Permata Sejahtera Cong Wahyu.

Sementara itu, Owner CV Ayunda Bambang Budianto menyampaikan bahwa pihaknya akan terus berjuang untuk dapat melekatkan para pekerja dan perusahaan.

“Bagian ikhtiar mereka kami anggap sebagai keluarga kami sendiri. Jadi dimomen ini kami kasih yang terspesial buat para pekerja,” ungkap Owner PR Ayunda Bambang Budianto.

Dikatakan, PR Ayunda akan terus memberikan cita rasa khas ayunda. Sebab, PR Ayunda sebentara lagi akan mendatangkan 1 mesin linting rokok ke Gudang II PR Ayunda.

“Ayunda pada hari Selasa besok akan mendatangkan 1 mesin linting rokok. Semoga tidak ada kendala,”pungkasnya.